Sabtu, 28 Juli 2012

Kirei Figure dan Yuniku Pin Ramah Lingkungan


Kreasi anak SMANDA “ALPHA GROUP” yang kreatif, menarik, dan lucu.

Harga yang kami tawarkan sangat terjangkau berkisar Rp.3000 sampai Rp.5000

Di bawah ini adalah beberapa contohnya...
 


Jika anda berminat hubungi:
Facebook             : “ LIN CHELIN FIONER TREACKER “
BLOG                   : rizkisunx-2.blogspot.com dan
Twitter                 : @againarumdella




 
Ini sich…. Sebenarnya tugas TIK. Tapi boleh aja sich bagi yang mau pesan  ^_^

Sabtu, 07 Juli 2012

SMASH Ready to BLAST

Ini beberapa foto saat konser SMASH Ready to BLAST



Ilham dan Leny (bikin envy Ilham Fever)


SMASH back stage


Nah..... hanya itu yang bisa kudapatkan

sumber foto: www.facebook.com

Konser Istimewa SMASH @SCTV

                           SMASH READY TO BLAST (pre-launching concert)

Konser Istimewa “SMASH READY TO BLAST” yang disiarkan langsung oleh SCTV (tentunya...) 7 Juli 2012 pukul 15.08 (karena STATUS SELEBRITI telat tayang, jadi kelebihan 8 menit) sangat meriah dan keren+lucu. Konser yang diadakan untuk menyambut launching album ke-2 SMASH ini berlangsung di Balai Sarbini Jakarta. Dihadiri para SMASH BLAST dari seluruh Indonesia (mungkin kebanyakan dari Jakarta) yang pada teriak-teriak saat konser dimulai. Konser ini tanpa host. Jadi full with SMASH. Kita bisa liat SMASH full tanpa diselingi oleh host.

Konser dibuka dengan tayangan-tayangan saat konser launching album pertama SMASH dan saat acara INBOX menyanyikan lagu Pahat Hati serta saat SMASH menghampiri para SMASH BLAST yang lagi teriak-teriakin mereka. Lalu dibuka dengan suara Morgan menyanyikan sebait lagu I HEART YOU dilanjutkan dengan personel lainnya menyanyikan bait demi bait. Kemudian mereka menyanyikan lagu I Heart You secara utuh dan sedikit diremix satu lagi mereka nyanyi tanpa lipsync. Wow!!!!! KKKEEERREEEEENNNN!!!!! Pakaian mereka gak kalah keren donk.... mereka memakai baju bernuansa hitam-hitam dengan memakai jas or jacket (soalnya agak gak bis dibedain jas dan jacket. Maklum bukan orang fashion) hitam juga. Hanya Morgan dan Ilham yang memakai jas berwarna grey dan yang unik nih... si Dicky memakai jacket or jas bulu-bulu gitu. Hairstyle Rangga kali ini ala-ala samurai Jepang, poninya dikuncir. Setelah I Heart You selesai, sekarang giliran Senyum Semangat. Setelah Senyum Semangat berakhir, SMASH mulai berkeringat, namun mereka tetap menyapa SMASH BLAST yang ada di Balai Sarbini dan yang ada di rumah dengan bahasa daerah. Bisma dengan bahasa sunda (emang ahlinya), Reza dengan bahasa kota kelahirannya Kendari, kemudian Rangga (aduh kurang begitu denger si Rangga pake bahasa daerah mana. Sorry ya reader...), Ilham dengan bahasa padang (katanya Rafael), Dicky dengan bahasa betawi, Morgan dengan bahasa melayu, dan terakhir Rafael dengan bahasa Jawa. Nah berhubung ga da hostnya jadi merekalah yang menjadi host. SMASH bilang kalau konser mereka itu konsepnya homey banget, jadi SMASH BLAST bisa anggap konser itu seperti rumah sendiri atau bascampnya SMASH. Jadi disediain deh sebuah sofa berwarna merah. Eh..... si Ilham langsung enak aja nidurin tuh sofa, katanya kalau di bascamp dia suka tiduran di sofa (ada-ada aja deh si Ilham). Si leader, Rafael mengatakan kalau konser mereka kali ini adalah konser menyambut launching album ke-2 mereka yang udah dinanti-nanti oleh SMASH BLAST atau kata lain konser pre-launch album ke-2.
Disegmen ke-2, Morgan dan Rangga menyuruh SMASH BLAST untuk mengangkat hp mereka dan melambai-lambaikannya saat lampu mulai dipadamkan. Setelah lampu dipadamkan, SMASH menyanyikan lagu Ada Cinta yang berkolaborasi dengan Blink. Sekali lagi tanpa lipsync. SMASH BLAST mulai cemburu saat personel SMASH berpegangan tangan dengan personel Blink (aku juga mau pegangan tangan sama SMASH....). setelah selesai menyanyi, Faby Blink bilang kalau mereka senang bisa berkolaborasi dengan boyband setenar SMASH (jelas donk..). wah SMASH mulai tersipu malu tuh!! Dan mereka kedatangan 2 SMASH BLAST cowo dari Malaysia dan 2 SMASH BLAST cewe dari Indonesia. Keren yah.... SMASH BLAST datang jauh-jauh dari Malaysia untuk menyaksikan SMASH. Nah 4 orang SMASH BLAST ini ditantang untuk nyanyi dan dance lagu I Heart You. Tapi sebelumnya biar makin kece mereka diberi aksesoris yang sedang dipakai oleh personel SMASH diantaranya Rafael yang memberikan gelang yang sedang dipakainya kesalah satu SMASH BLAST Indonesia itu begitu juga dengan Rangga yang memberikan cincin berbentuk tulisan SMASH serta Reza memberikan kalungnya. SMASH BLAST Malaysia juga diberi gelang oleh personel SMASH. Kemudian, lagu I Heart You mulai diputar, ke-4 SMASH BLAST ini hanya dance sebisanya saja. Tak lama SMASH berterima kasih pada ke-4 SMASH BLAST karena sudah datang dan mengantar mereka turun panggung. SMASH kan turun panggung sekalian istirahat, nah Blink yang masih ada di atas panggung mulai promosi pond’s (ga penting juga). Lalu menyanyikan lagu mereka yaitu Sejuta Rasanya.

Segmen ke-3 SMASH menyanyikan lagu baru mereka di album ke-2 yaitu apalagi kalau bukan Pahat Hati. Sebelum mereka menyanyikan lagu ini, SMASH bertanya pada SMASH BLAST apa mereka hafal lagu Pahat Hati?? Dan tentunya SMASH BLAST sudah menghafal lagu ini dengan baik. Buktinya saat SMASH menyuruh mereka menyanyikannya, SMASH BLAST bernyanyi dengan baik dan tidak salah sedikitpun. Dan SMASH langsung menyanyikan lagu Pahat Hati. Setelah menyanyikan lagu ini, Rafael mengatakan kalau lagu ini adalah lagu favoritenya di album ke-2 dan Morgan yang ada di sampingnya juga mengatakan hal yang sama. Rafael bilang “ah loe ikut-ikutan aja loe”. Rafael bilang kalau ia juga punya lagu favorite lainnya dari artis favoritenya juga yaitu Makhluk Tuhan Paling Sexy by Mulan Jameela dan ia mulai menyanyikan sedikit bait dari lagu ini. Morgan juga punya lagu favorite, tapi sebelum ia mengatakan judul lagunya udah keburu dipotong sama Bisma (poor Morgan...). lalu Bisma menyuruh Rafael dan Morgan untuk ke sofa bergabung dengan personel lainnya yang sudah terlebih dahulu berada di sana. Setelah itu Dicky ingin tahu lagu favorite kakak beradik Reza dan Ilham. Lalu Ilham menyanyikan sedikit bait lagu Someone Like You by Adele dengan ditemani sang kakak yang bertugas untuk beat box. Kemudian datanglah Be5st yang 2 personelnya merupakan pacar Reza dan Ilham yaitu Thella dan Leny. Personel SMASH lainnya pada godain mereka. Lalu SMASH turun panggung kecuali Reza dan Ilham yang menemani sang pacar perform di panggung. Mereka mulai berlaku mesra dan membuat SMASH BLAST terutama REZALWAYS dan ILHAM FEVER pada envy ngeliat mereka. Pada konser launching album pertama, Bisma yang membuat envy SMASH BLAST dan sekarang giliran Reza-Ilham yang membuat SMASH BLAST teriak-teriak gak rela idola mereka bermesraan dengan cewe lain. (uuuuuu.....)

Segmen ke-4 lebih membuat semua SMASH BLAST iri, karena pada segmen ini SMASH mengajak SMASH BLAST yang beruntung naik ke atas panggung untuk menemani SMASH menyanyikan lagu Gadisku. Ada 7 orang SMASH BLAST yang beruntung naik ke atas panggung menemani SMASH. Mereka duduk dengan antengnya di kursi yang telah disiapkan, sementara SMASH bernyanyi. Kali ini lagu Gadisku dinyanyikan dengan slow version (lagi lagi no lipsync) dan SMASH berganti jas yang semula bernuansa black, kali ini bernuansa biru, hanya Rafael dan Dicky yang memakai jas ungu. Dicky mulai memberikan sekuntum mawar merah pada “pasangannya”. Di tengah-tengah lagu, Morgan menggombali “pasangannya” begitu juga dengan Dicky yang dibantu oleh Rafael. Dicky lipsync suara Rafael yang ada di dekatnya. Udah bagus-bagus gombalannya, eh ujung-ujungnya Dicky malah gak serius dan dibikin bercanda tuh gombalan dan itu emang menjadi cirikhas Dicky (ga serius). Di akhir lagu semua personel SMASH memberikan sekuntum bunga mawar kepada “pasangannya”. Dan ke-7 SMASH BLAST itu turun panggung setelah menerima ucapan terima kasih dari SMASH. Setelah itu, SMASH memanggil boyband Indonesia yang terkenal pada masanya yaitu M E. M E merupakan penyanyi asli dari Inikah Cinta yang juga pernah di recycle oleh SMASH di album pertama. Lalu M E mulai menyanyikan lagu Inikah Cinta, sementara SMASH duduk di kursi yang dipakai untuk tempat SMASH BLAST yang beruntung tadi. Saat masuk reff SMASH menirukan dance Inikah Cinta (lucu!). Saat reff yang ke-2 SMASH tak lagi menirukan dance M E tapi dance versi SMASH. kemudian mereka menyanyi bersama-sama.

Segmen ke-5 dibuka dengan perform dari Blink. Setelah selesai bernyanyi, SMASH naik panggung yang diiringi teriakan SMASH BLAST yang ada di Balai Sarbini. Blink mulai membacakan tantangan untuk SMASH dari SMASH BLAST melalui hp apple mereka. Tantangan pertama untuk si kakak-adik Reza-Ilham yang ditantang untuk ngerapp dan break dance. Mulailah Reza ngerapp dan Ilham break dance. (kereeenn!!!! Rezalways dan Ilham Fever pada makin cinta deh kayanya....). Tantangan ke-2 untuk Bisma dan Rafael yang ditantang untuk menari jaipong. Beraksilah dua orang sunda asli tersebut jaipongan (lucu banget 2 orang ini. Apa lagi si Bisma yang bertinglah seperti orang ayan di akhir tariannya. Lucu!!!!). Tantangan ke-3 untuk Morgan, Rangga dan Dicky yang ditantang joget dangdut. Kocak, gokil, lucu abis 3 orang ini. Apalagi Rangga dan Dicky yang heboh sendiri jogetannya, Morgan berusaha untuk mengikuti 2 orang ini, karena dia itu kan tidak ada basic menari. Saat mereka bertiga menari bersama dan kompak mirip trio macan (asli lucu banget!!! Ngakak ngakak deh!!!!) SMASH BLAST yang ada di BS juga pada ketawa, apalagi melihat ekspresi wajah Rangga yang tampak menikmati jogetannya. Tantangan terakhir dari Blink yaitu dance. Lalu satu per satu para personel SMASH maju untuk dance, kecuali si Morgan. Setelah semuanya pada dance individu, mereka dance bersama-sama.

Segmen ke-6 SMASH menyanyikan lagu Selalu Bersama dan Oh Ya. Kali ini pakaian SMASH bernuansa grey and white (keren!!!). Nah!... ngomong-ngomong tentang 2nd album, SMASH membocorkan sedikit tentang lagu yang ada dalam album terbaru mereka ini. Satu per satu SMASH menyanyikan beberapa bait dari lagu-lagu terbaru mereka yang ada di 2nd album, diantaranya Dicky menyanyikan sedikit dari lagu Mencurangi Hati, Bisma dengan judul Demi Kalian, Ilham dengan judul You Are (sebenarnya mau tulis semua judul lagu yang dinyanyikan. Tapi... berhubung ingatanku kurang bagus jadi Cuma beberapa aja. Maaf ya reader). Setelah membocorkan lagu-lagu baru, mereka juga menyanyikan lagu terbaru yang berjudul Kisah Romantis.

Segmen terakhir, SMASH mengucapkan terima kasih pada para sponsor, orang-orang yang terlibat dalam pembuatan album ke-2, dan terlebih pada SMASH BLAST. SMASH juga mengatakan kalau launching album ke-2 yang sebenarnya akan disiarkan di SCTV (mudah-mudahan bener. Supaya SMASH BLAST yang ga bisa nonton langsung bisa nonton juga di TV. Termasuk aku!!! Heheheh!!!) dan lagu terakhir adalah lagu Ahh. Sama seperti konser launching album pertama, konser diakhiri dengan lagu Ahh.
Wahhhhh!!!!!!! Pre-launchingnya aja udah keren kaya gini gimana kalau launching??!!!! Pasti lebih seru dan keren!!! Setelah mendengar bocoran album ke-2, jadi makin ga sabar dan makin penasaran. mudah-mudahan cepet dilaunching album ke-2nya!!!!!!


SMASH @AMI AWARDS 15th 2012

Penampilan SMASH pada ajang Anugerah Musik Indonesia ke 15 yang diselenggarakan pada tanggal 4 Juli 2012 dan disiarkan oleh RCTI sangat keren. Seperti biasanya. Pada perform pertama mereka menyanyikan lagu Senyum Semangat dengan pakaian yang bertema hitam-hitam gitu. Kali ini SMASH bernyanyi  tanpa lipsync. Aaaaa keren banget (semua SMASH BLAST pasti pada seneng banget!). Pada perform kedua SMASH menyanyikan lagu Gadisku dengan memakai jas berwarna-warni. Pakaiannya kali ini kontras denga perform pertama tadi. Tapi lagu gadisku tidak dinyanyikan secara utuh oleh SMASH, dinyanyikan hanya sebagian saja. Lalu super girlies menyanyikan sebuah lagu. Kemudian SMASH dan super girlies berkolaborasi menyanyikan lagu Inikah Cinta. Dan tentunya lagu Gadisku dan Inikah Cinta SMASH tidak lipsync. Tak hanya perform mereka juga membacakan nominasi. 

SMASH juga masuk 4 nominasi pada ajang ini. 4 nominasi itu adalah nominasi pendatang baru terbaik, nominasi album pop terbaik, nominasi karya produksi grup vocal terbaik, dan nominasi album terbaik. Sayangnya........ prestasi SMASH pada ajang ini tak sekeren penampilannya. SMASH tak mendapatkan penghargaan satupun. SMASH dan SMASH BLAST sempat kecewa. SMASH berusaha tegar dan meminta maaf pada SMASH BLAST karena tidak membawa penghargaan untuk SMASH BLAST lewat status twitter personel-personelnya. Kekecewaan SMASH BLAST tak berlangsung lama. Karena SMASH tak mendapatkan penghargaan sama sekali hanya sekali ini saja. Diajang pengahargaan-penghargaan lainnya SMASH mampu membawa pulang piala penghargaan walaupun itu hanya satu. Jadi SMASH BLAST ga sedih-sedih amat.

SEMOGA SMASH DAPAT MEMBAWA PULANG PIALA PENGHARGAAN PADA AJANG-AJANG LAINNYA. SMASH BLAST AKAN SELALU MENDUKUNG SMASH KARENA SMASH TELAH MEMAHAT HATI SMASH BLAST DENGAN CINTA. SENYUM SEMANGAT!!!!!!

PAHAT HATI-SMASH_NEW SONG

PAHAT HATI adalah lagu baru SMASH dari album ke-2 mereka yang mungkin akan launching pada bulan september dan pre-launchingnya diadakan pada 7 Juli 2012 disiarkan langsung oleh SCTV.
Lagu PAHAT HATI menceritakan tentang seseorang yang telah putus dari sang kekasih dan tak ingin jatuh cinta lagi. Tapi ternyata ia jatuh cinta lagi dengan seseorang yang menggetarkan hatinya dan merasakan cinta lagi. (wissss.... kata-kataku)

“sekarang udah gak zamannya lagi patah hati...” kata Bisma. Lagu ini pertama kali dinyanyikan di SCTV tepatnya saat acara INBOX pada tanggal 3 Juli 2012 lalu. Senyum Semangat juga dinyanyikan pertama kali diacara ini. Mungkin karena SCTV terutama acara INBOX merupakan tempat dimana awal dari kemunculan SMASH, sehingga SMASH berterima kasih dengan menyanyikan lagu-lagu baru mereka pertama kali di sini. Ya INBOX-lah yang pertama kali mengenalkan SMASH pada masyarakat Indonesia, sehingga SMASH menjadi idola banyak orang. SMASH juga merayakan anniversary pertamanya di SCTV terutama acara Hip Hip Hura yang sedang barada di Denpasar, Bali. SMASH menjadi seperti sekarang ini juga atas bantuan SCTV terutama acara-acara musiknya.

Judul Pahat Hati cukup unik. Hati koq dipahat???!!!! kalau hati bisa dipahat seperti lagu SMASH ini, aku juga mau donk..... hatiku di pahat sama SMASH jadi bentuk wajah-wajah personel SMASH dan bertuliskan nama SMASH. (ahahahahahah!!!!!!!!!! Ngaco’ banget!!!)
Nah ini dia lirik lagu PAHAT HATI-SMASH

Saat ku buka mata terang menerpa
Kubangkitkan tubuhku cerah menyapa
Lalu kuhirup nafas aroma cinta
Tak percaya rasa itu hadir lagi
Saat diriku sempat menyerah dan tak inginkan cinta lagi
Hingga kau datang memahat hatiku dengan cinta
Aku gak sedih lagi
Deg-degan lagi ser-seran lagi tiap bersama
Kamu hidupkan lagigetarkan lagi
 Tautkan lagi cinta diantara
Kita berdua bernyanyikita berdua menari kita berdua tersenyum kita berdua bersama
Kita berdua bergurau kita berdua bercanda kita berdua tertawa kita berdua bahagia
Saat melangkah pasti lurus ke depan
Aku berlari kecil mengejar asa
Lalu tersenyum simpul aku kembali
Tak percaya rasa itu hadir lagi
Saat diriku sempat menyerah dan tak inginkan cinta lagi
Hingga kau datang memahat hatiku dengan cinta
Aku gak sedih lagi
Deg-degan lagi ser-seran lagi tiap bersama
Kamu hidupkan lagi getarkan lagi
 Tautkan lagi cinta diantara
Kita berdua bernyanyi kita berdua menari kita berdua tersenyum kita berdua bersama
Kita berdua bergurau kita berdua bercanda kita berdua tertawa kita berdua bahagia
Yeah, yeahI wannabe and save my wordI so body to in love
I to get and thank so lot
and so give meand for in world you my so you my world
and you me cause fall in love,yeah you cause my baby love
Aku gak sedih lagi
Deg-degan lagi ser-seran lagi tiap bersama
Kamu hidupkan lagi getarkan lagi
 Tautkan lagi cinta diantara
Aku gak sedih lagi
Deg-degan lagi ser-seran lagi tiap bersama
Kamu hidupkan lagi getarkan lagi
 Tautkan lagi cinta diantara
Kita berdua bernyanyi kita berdua menari kita berdua tersenyum kita berdua bersama
Kita berdua bergurau kita berdua bercanda kita berdua tertawa kita berdua bahagia

Sumber lirik lagu: www.facebook.com